Sabtu, 04 November 2017

MATERI 1 KONSEP TEKNOLOGI INFORMASI

MATERI I

 

TEKNOLOGI 
  • Penerapan keilmuan yang mempelajari dan mengembangkan kemampuan dari suatu rekayasa dengan langkah dan teknik tertentu dalam suatu bidang.
  • Aplikasi ilmu dan engineering untuk mengembangkan mesin dan prosedur agar memperluas dan memperbaiki kondisi manusia, atau paling tidak memperbaiki efisiensi manusia pada beberapa aspek.

INFORMASI 
  • Data yang disimpan, diproses, atau ditransmisikan
  • Pengetahuan yang didapatkan dari pembelajaran, pengalaman, atau instruksi
  • Data yang sudah diolah menjadi suatu bentuk lain yang lebih berguna yaitu pengetahuan atau keterangan yang ditujukan bagi penerima dalam pengambilan keputusan, baik masa sekarang atau yang akan datang.
  • Secara mendasar berarti data yang bermanfaat bagi pihak yang membutuhkannya.
  • Biasanya data yang bermanfaat adalah yang telah melalui tahap pengolahan agar sesuai kebutuhan. 
  • Informasi adalah data yang telah diorganisasikan ke dalam bentuk yang sesuai dengan kebutuhan penggunanya.

MENGAPA PERLU INFORMASI? 
  • Alat Komunikasi Sinyal (asap,lampu) , Kode (morse, gerak tubuh), Bahasa IT →ICT.
  • Dasar Pengambilan Keputusan.
  • Kegembiraan.

KUALITAS INFORMASI
Relevansi
Apakah informasi yang diberikan sesuai dengan kebutuhan atau tidak

Ketepatan Waktu  Apakah informasi yang diberikan adalah infomasi yang masih baru atau sudah diketahui oleh pihak penerima informasi
Akurasi— Apakah informasi yang diberikan detail atau tidak, lengkap atau tidak, dapat dibuktikan dengan fakta-fakta pendukung atau tidak

DEFINISI TI
Menurut Haag dan Keen (1996)

—Teknologi Informasi adalah seperangkat alat yang membantu manusia bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan pemrosesan informasi

Menurut Martin (1999)

Teknologi Informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.

Menurut Williams dan Sawyer (2003)

Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, danvideo.
 
id.wikipedia.org :

—Teknologi Informasi ( TI = IT = TIK = ICT ) adalah hasil rekayasa manusia terhadap proses penyampaian informasi dari pengirim ke penerima sehingga:
  • lebih cepat prosesnya
  • lebih luas sebarannya
  • lebih lama penyimpanannya
  • lebih mudah pengambilannya.

(kamus Oxford, 1995) Teknologi Informasi adalah studi atau peralatan elektronika, terutama komputer, untuk menyimpan, menganalisa, dan mendistribusikan informasi apa saja, termasuk kata-kata, bilangan, dan gambar.

Secara mudahnya teknologi informasi adalah hasil rekayasa manusia terhadap proses penyampaian informasi dari bagian pengirim ke penerima sehingga pengiriman informasi tersebut akan lebih cepat, lebih luas penyebarannya, dan lebih lama penyimpanannya.

KOMPONEN TI 
  • Harddware
  • Software
  • Brainware

FUNGSI TI  
  • Fungsi Teknologi informasi sebagai Penangkap (Capture)
  • Fungsi Teknologi Informasi sebagai Pengolah (Processing)
  • Fungsi Teknologi Informasi sebagai Menghasilkan (Generating)
  • Fungsi Teknologi Informasi sebagai Penyimpan (Storage)
  • Fungsi Teknologi Informasi sebagai Pencari Kembali (Retrieval) Fungsi Teknologi Informasi sebagai Transmisi (Transmission)  



Silahkan klik DOWNLOAD untuk membaca lebih lengkap lagi.

     Silahkan klik DOWNLOAD untuk membaca lebih lengkap lagi.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Chrome - Background